Menu Sarapan Sehat di Pagi Sehat
Beberapa orang mungkin banyak yang berpikir bahwa dengan tidak sarapan pagi maka akan menurunkan berat badan secara drastis. Apalagi bagi orang yang sedang menjalankan program diet ketat, pasti akan menghindari sarapan yang akan membuat kenaikan berat badan. Namun ternyata anggapan tersebut adalah tidaklah benar adanya bahwa sarapan akan menimbulkan kenaikan berat badan. Justru yang harus dilakukan ketika sedang diet adalah tetap menjaga kesehatan seperti tetap sarapan, hanya saja menu sarapan sehat untuk diet yang sedikit berbeda.
Diet adalah sebuah cara yang ditempuh seseorang ketika ingin menurunkan berat badannya. Namun, diet dengan cara menghindari makan pagi atau sarapan pagi malah justru akan berefek tidak baik bagi kesehatan Anda. Selain tidak baik untuk kesehatan, dengan tidak sarapan maka akan berefek seperti balas dendam. Misalnya Anda akan makan dengan porsi lebih di waktu makan selanjutnya seperti makan siang. Hal ini yang justru akan mengganggu program diet Anda tanpa disadari. Saat sedang diet, Anda sebaiknya tetap sarapa tetapi menu makanan sarapan Anda akan sedikit berbeda. Yang terpenting adalah perut Anda jangan dibiarkan kosong dan kelaparan, karena akan berdampak tidak baik.
Beberapa menu makanan sehat untuk sarapan pagi ketika sedang diet adalah sebagai berikut:
1. Daging Tanpa Lemak
Ketika sedang diet hal yang justru Anda hindari mungkindaging salah satunya. Namun ternyata daging ini juga bisa Anda konsumsi selama Anda sedang diet. Tetapi daging yang akan Anda makan ketika sedang diet adalah hanya daging ayam dan tanpa lemak, seperti daging bagian dada yang jarang sekali mengandung lemak di dalamnya. Daging merupakan sumber protein yang dapat memberikan energi tambahan untuk Anda.
2. Ikan
Walaupun ikan merupakan makanan yang berbau tak sedap atau amis, namun ikan tetaplah makanan yang bergizi yang baik dimakan saat sedang diet. Ikan mengandung omega 3 yang memang sangat baik untuk tubuh dan juga otak Anda.
3. Sayuran
Sayuran adalah salah satu makanan yang terpenting yang harus ada sebagai menu diet Anda. Jika diet tanpa memakan sayuran rasanya akan sangat kurang, karena sayuran merupakan makanan yang kaya akan vitamin yang sangat diperlukan untuk tubuh Anda. Jadikan sayuran sebagai salah untuk menu sarapan sehat Anda.
4. Yoghurt
Yoghurt ini adalah minuman yang sangat sehat untuk Anda yang sedang diet. Untuk Anda yang sedang diet bisa membuat yoghurt rasa buah, seperti buah strawberry, mangga, atau melon untuk campurannya.
Nah, beberapa menu sarapan pagi untuk program diet telah disajikan di atas. Jika Anda masih bingung tentang menu makanan sehat untuk diet sudah tidak perlu bingung lagi. Karena ada Lemonilo yang menyediakan menu sarapan sehat, Anda tidak perlu khawatir untuk tetap sarapan. Yang terpenting yaitu tetaplah konsisten dalam memilih serta menjaga menu makanan sehat supaya tetap baik bagi kesehatan dan tubuh Anda.