Memiliki benda yang berharga memang memiliki resiko besar. Kita harus pandai dalam menjaga barang kita agar tetap terjaga keindahannya. Salah satu benda yang dapat dikatakan menjadi benda berharga adalah kain tenun songket. Kain ini merupakan salah satu kain khas yang dibuat dengan cara ditenun menggunakan benang khusus, seperti benang emas dan perak. Selain benang khusus, kain tenun songket pun dibuat dengan jangka waktu yang cukup lama. Jadi, bukan hal tan mengherankan jika kain songket memiliki harga yang cukup mahal.
Namun, harga mahal kain songket berbanding lurus dengan hasil tenunan kain yang dapat memberikan keindahan yang luar biasa. Selain warna kain yang cerah dan indah, kain songket pun dapat memberikan kesan mewah yang luar biasa. Oleh karena itu, perlakukan kita terhadap kain songket pun sangat berbeda. Kita tidak bisa memperlakukan kain songket dengan kain biasa, mengingat bahan, cara pembuatan, dan hasil yang luarbiasa tersebut.
Tetapi, bagaimana jika kain songket yang kita miliki terkena noda? Tentu kita sudah menjaga kain dengan semaksimal mungkin. Namun, sesuatu yang tidak kita duga mungkin terjadi dan membuat kain kita menjadi bernoda, misalnya terkena cipratan air minum/kuah makanan, terkena debu, kotoran, dan lain sebaginya. Jika kain singket anda bernoda, maka anda dapat membersihkannya dengan cara berikut ini.
- Jika anda baru saja selesai memakai kain songket, maka hendaklah mengangin anginkan kain agar basah pada kain songket (karena air, atau keringat) dapat kering. Selanjutnya, simpan kelnali kain songket di lemari dan jangan lupa untuk menambahkan kapur barus agar terhindar dari bau dan jamur.
- Jika anda terpaksa harus mencuci kain songket akibat noda atau kotoran yang menempel, maka cucilah kain dengan tangan (jangan pakai mesin cuci). Cucilah bagian yang kotornya dengan lembut dan jangan disikat. Jangan mencuci kain secala keseluruhan jika noda yang menempel hanya ada pada sedikit bagian kain.
- Saat menyimpan kain songket, usahakan jangan dilipat, tetapi guunglah kain agar tidak terjadi bekas lipatan – lipatan.