Siapa yang tak kenal dengan tahu Sumedang. Semua pasti pernah merasakan kuliner yang satu ini. Gurih, kenyal dan tentunya nikmat disantap dengan makanan pelengkap lainnya seperti nasi lontong ataupun gorengan, apalagi jika di sajikan masih dalam keadaan panas, itu akan menambah rasa nikmat datu tahu Sumedang. Dimana itu tahu Sumedang? Ya tentunya di Kota Sumedang. Makanya kota tersebut sering dijuluki dengan sebutan Sumedang kota tahu. Karena hampir seluruh masyarakat Sumedang memproduksi tahu. Bisa kita lihat disepanjang jalan kota Sumedang terdapat banyak sekali toko-toko ataupun warung yang menjajakan yang di goreng atau disajikan langsung ditempat. Jadi kita bisa membeli tahu yang masih dalam keadaan panas. Selain rasanya yang enak, yang menarik dari tahu Sumedang ini adalah tempat atau alat untuk membungkus tahu tersebut. Kalau di Sumedang itu dinamakan bongsang. Bongsang tersebut terbuat dari anyaman bambu yang berbentuk keranjang kecil dan muat untuk tahu dalam jumlah yang banyak.
Selain kulinernya yang khas dan terkenal, Sumedang juga memiliki objek wisata alam yang asik untuk dikunjungi seperti Kampung toga, Curug Cinulang, pemandian air panas cileungi, wisata alam gungun Tampomas, wisata alam gunung kunsi dan masih banyak wisata alam lainnya. Kota Sumedang merupakan kota kecil yang terletak di antara kota Bandung dan Cirebon. Maka tak jarang orang yang melakukan perjalanan beristirahat di Sumedang sambil menikmati Tahu khas Sumedang. Kota Sumedang ini menjadi tempat transitnya orang yang melakukan perjalanan bandung-Cirebon ataupun sebaliknya. Ada pula Taman Telor yang menjadi salah satu ikon kota Sumedang. Taman Telor terletak di pusat kota Sumedang. Disebut taman Telor karena tugunya berbentuk telor, tapi tidak sembarang telor. Tugu ini mempunyai arti dan pesan tersendiri bagi masyarakat sekitar. Makna yang terkandung dalam tugu tersebut berupa pengembanga jiwa, perubahan hidup yang berarti jika kita ingin berubah harus diawali dari niat dan tekat kita yang kuat. Mungkin kurang lebih seperti itu maknanya. Jika anda berkunjung ke kota Sumedang, cobalah kunjungi beberapa tempat wisata disana, karena selain menyenangkan juga murah meriah.