Pendirian Fakultas ilmu Komputer Universitas Indonesia memang tidak dapat dipisahkan dari pendirian Pusikom UI pada tahun 1972. Lembaga ini didirikan untuk mengembangkan ilmu komputer di Indonesia. Seiring berkembanganya ilmu pengetahuan di bidang komputer, kini banyak sekali peminat calon mahasiswa yang ingin melanjutkann kuliah di bidang ilmu komputer UI.
Untuk gedung Fasilkom UI berada di Depok dengan gednung yang cukup besar, mewah dan juga artistik khas kampus UI. Berkembangnya ilmu pengetahuan saat ini, menjadikan Fasilkom memiliki beberapa program sarja, yaitu Reguler dan Paralel Ilmu Komputer, Reguler dan Paralel Sistem Informasi, Kelas Internasional Ilmu Komputer, Paralel Lanjutan d3 (Ekstensi ) sistem Informasi, dan perbedaan Ilmu Komputer dan Sistem Informasi di Universitas Terbaik di Indonesia.
Jika Anda lulusan S1 yang ingin melanjutkan Program Pascasarja di UI jurusan Ilmu Komputer, maka di UI pun ada Program Magister Ilmu Komputer, Magister teknologi informasi dan Doktor ilmu Komputer. Selain program studi, di Fasilkom UI menyediakan pemberian beasiswa di Fasilkom UI dengan mengikuti pola yang sama dengan fakultas lain yang ada di UI, secara umum skemanya memang sama untuk beasiswa program S1 Reguler adalah beasiswa Universitas dalam bentuk BOP Berkeadilan, yaitu skema pemberian beasiswa pengurangan besaran Biaya Operasional Pendidikan dan besaran Uang Pangkal.
Mahasiswa dapat mengajukan permohonan beasiswa BOP-Bctersebut sebelum periode registrasi administrasi yang dimulai sesuai dengan jalur penerimaan di Universitas. Nantinya mahasiswa yang mengajukan BOP-B akan dievaluasi mengenai keadaan finansialnya berdasarkan tanggungan orang tua, penghasilan orang tua, aset yang dimiliki, rekomendari dari RT/RW dan lainnya. Selain beasiswa dari Universitas, ada juga beasiswa dari sponsor, seperti dari pemerintah, perusahaan swasta lainnya dan juga Bank.
Jadi, tunggu apa lagi, segera persiapkan diri Anda untuk kuliah di Universitas Terbaik di Indonesia dapatkan kesempatan emas yang bisa Anda dapatkan dengan mudah.