Mengenyam pendidikan di tingkat universitas merupakan sebuah pilihan yang dapat ditempuh untuk mendapatkan keterampilan professional. Program studi yang kita pilih di universitas tertentu, haruslah sesuai dengan kemampuan dan minat yang dimiliki seseorang. Karena apabila tidak disadari dengan minat dan kemampuan yang sesuai, tujuan pendidikan di sebuah universitas atau perguruan tinggi tidak akan tercapai. Bahkan mungkin malah akan menyebabkan hal – hal yang tidak diinginkan seperti perasaan tertekan dan stress selama mengikuti perkuliahan. Selain minat dan kemampuan pribadi, kualitas sebuah universitas atau perguruan tinggi yang kita pilih pun akan menjadi factor yang mempengaruhi kualitas profesi seseorang setelah lulus dari universitas yang dipilih. Oleh karena itu, jika anda berencana menyekolahkan anak sampai tingkat universitas, pilihlah sebuah universitas terbaik di indonesia.
Salah satu universitas terbaik di indonesia yang sudah terbukti dapat melahirkan para professional di bidangnya adalah Universitas Indonesia (UI). UI yang terletak di dua lokasi yaitu Salemba dan Depok sangat terkenal terutama fakultas ke dokterannya. Karena dari sejak awal berdirinya, UI merupakan sekolah yang mendidik para remaja untuk menjadi tim medis yang dapat merawat para korban perang. Sekolah kesehatan tersebut didirikan langsung oleh pemerintahan colonial belanda pada saat masa penjajahan. Seiring dengan berjalannya waktu, kini sekolah tersebut berubah menjadi Universitas Indonesia yang masih dipercaya sebagai universitas pencetak para dokter professional.
Para orang tua yang ingin menyekolahkan anaknya di fakultas kedokteran universitas terbaik di indonesia ini tentunya harus di persiapkan sejak dini. Baik persiapan yang menyangkut kualitas anak itu sendiri maupun persiapan biaya pendidikan yang lumayan besar. Misalnya saja dengan mengikuti produk asuransi pendidikan atau dengan berbagai investasi yang dikhususkan untuk biaya pendidikan anak di universitas nanti. Jika Universitas Indonesia (UI) yang menjadi pilihannya, sangatlah cocok dan tepat. Selain memiliki kualitas pendidikan yang sudah tidak diragukan lagi, juga memiliki fasilitas pendukung yang sangat lengkap dan kondusif. Misalnya saja fasilitas perpustakaan yang dekat sekali dengan letak danau yang menambah kesejukan kampus tersebut.