Kulit kering merupakan masalah umum yang bisa dialami oleh siapa saja. Yang dimana kondisi kulit kering ini, tentu saja akan mengundang rasa tidak nyaman, gatal-gatal, dan bahkan bisa timbul pecah-pecah. Sehingga penting untuk mengetahui cara mengatasi kulit kering ini, mengingat kondisi ini bisa saja terjadi kepada kamu.
Cara Mengatasi Kulit Kering Secara Efektif
Setidaknya ada 4 cara mengatasi kulit kering secara efektif yang bisa kamu lakukan. Adapun diantaranya adalah sebagai berikut:
- Gunakan Sabun yang Lembut
Penyebab terjadinya kulit kering salah satunya adalah pemakaian produk sabun yang mengandung bahan kimia keras. Untuk itu, sebaiknya kamu hanya gunakan sabun dengan kandungan lembut dan bebas dari kandungan berbahaya. Sabun dengan kandungan minyak alami atau gliserin, dirasa lebih baik untuk menjaga kelembaban pada kulit.
- Kurangi Durasi Mandi Air Hangat
Saat cuaca dingin, mandi air hangat memang menjadi salah satu hal yang paling menyenangkan. Namun tahukah kamu bahwa, air panas ini dapat menghilangkan minyak alami pada kulit kamu? So, sebaiknya kurangi durasi mandi air hangat kamu, cukup lakukan selama 5-10 menit saja ya!
- Penuhi Kebutuhan Cairan dalam Tubuh
Kulit kering bisa menjadi salah satu indikasi bahwa tubuh kamu kekurangan asupan cairan. Untuk itu, pastikan kamu selalu memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh, dengan cara meminum air putih minimal sebanyak 8 gelas dalam satu hari. Air ini sendiri secara tidak langsung dapat membantu menjaga kelembaban pada kulit, sehingga akan terlihat lebih segar dan sehat.
- Pakai Pelembab
Cara terakhir untuk mengatasi kulit kering secara efektif ini, yakni adalah dengan memakai pelembab terutama setelah mandi atau cuci muka. Kamu bisa menggunakan pelembab yang kaya akan kandungan oat koloid, yang bisa menjaga kelembaban kulit di sepanjang hari.
Jika kamu sedang mencari produk yang efektif untuk cara mengatasi kulit kering ini, maka produk AVEENO hadir sebagai solusi yang tepat. Karena produk perawatan kulit yang satu ini, terbuat dari bahan-bahan alami seperti oat koloid, yang berkhasiat untuk melembabkan, menenangkan, dan juga melindungi kulit.