Jepang dikenal sebagai negara di mana anak-anak sangat cerdas. Mungkin bunda bertanya kira-kira bubur bayi 6 bulan pertama seperti apa sehingga anak di Jepang pintar-pintar ya.
Tentu saja bukan hanya makanan saja yang mempengaruhi kecerdasan anak-anak di Jepang. Di sana, sudah ada budaya yang bagus yang terus diterapkan seperti kedisiplinan, suka membaca, senang belajar matematika, dan lain sebagainya. Makanya, anak-anak di Jepang terkenal disiplin dan cerdas.
Meskipun demikian, aspek dari dalam, dalam hal ini nutrisi dari makanan, juga berpengaruh. Dan tidak salah jika bunda mencari tahu kira-kira bubur bayi 6 bulan seperti apa yang diberikan oleh orang Jepang di sana karena orang tua pasti memperhatikan makanan pertama yang dikonsumsi oleh anak.
Bubur Yang Efektif Mencerdaskan Otak Bayi
Wah, ternyata tidak ada bedanya lho antara bubur bayi di Indonesia dan bubur bayi di Jepang. Mungkin karena kedua negara sama-sama di Asia. Di Jepang, para orang tua memberikan bubur bayi usia 6 bulan yang terbuat dari beras dan air sehingga menjadi bubur.
Namun, ada bedanya lho bunda. Di Jepang, orang tua sering menambahkan telur rebus ke dalam bubur tersebut. Agar bau amis telur tidak terlalu tercium, maka mereka menambahkan daun bawang atau acar plum.
Dan ternyata telur bagus untuk bayi lho bunda. Di dalam telur, terdapat kandungan penting untuk tumbuh kembang bayi seperti protein. Kandungan ini setidaknya punya dua peran. Yang pertama untuk menaikkan berat badan bayi. Yang kedua untuk mencerdaskan otak.
Nah, sekarang bunda bisa mencoba bubur bayi 6 bulan pertama ala Jepang ini untuk diberikan kepada sang buah hati.
Di Jepang, ada yang disebut dengan okayu. Sebenarnya, ini tidak beda dengan bubur beras yang ada di Indonesia. Hanya saja, beras di Jepang beda dengan beras di Indonesia. Butiran beras Jepang lebih kecil dan pendek. Mungkin bunda bisa coba untuk membeli beras dari Jepang ini untuk menu MPASI sang buah hati.
Membuat Bubur Bayi Yang Tidak Biasa
Mungkin selama ini bunda membuat bubur bayi dengan menggunakan air saja. Nah, bagaimana jika bunda coba cara lain?
Bunda bisa menambahkan yogurt ke dalam bubur. Jadi, setelah beras sudah menjadi bubur, tambahkan yogurt. Selain untuk membuat bubur terasa lebih enak, ini juga bisa membuat perkembangan otak bayi lebih baik. Pasalnya, yogurt terbuat dari susu yang kaya kandungan proteinnya. Jadi, sesekali bunda bisa membuat bubur bayi dengan telur rebus. Sesekali bunda bisa ganti menu bubur bayi dengan yogurt.
Selain yogurt, ada alternatif lain lho bunda, yaitu keju. Taburi bubur dengan keju agar rasa bubur lebih lezat
Nah, sekarang menu MPASI seperti apa yang bakal bunda coba?
Namun, jangan lupa ya bunda. Bunda tidak hanya boleh fokus untuk mengembangkan otak sang buah hati saja lho. Bunda juga harus berikan bubur bayi 6 bulan yang bagus untuk perkembangan fisiknya.
Yang pasti, bunda perlu mengenalkan menu makanan seperti bubur jika bayi sudah berusia 6 bulan. Tentu saja bukan hanya bubur bayi saja yang bisa bunda berikan. Ada beberapa menu MPASI lainnya yang juga perlu bunda coba berikan selain bubur bayi 6 bulan pertama.