Mungkin sebagian dari Anda sudah sangat mengenal kue sus. Kue yang memiliki cita rasa yang unik dan tidak terlalu manis ini tentunya menjadi sebuah pilihan yang pas. Selain itu, vla di dalam sus juga memberikan sensasi yang berhasil memanjakan lidah. Untuk itu, Anda bisa mencoba sendiri aneka resep kue yang menggiurkan. Caranya pun cukup mudah. Bahkan bahan-bahan yang dibutuhkan tidak terlalu rumit. Apa saja bahan yang dibutuhkan?
Resep Lain : Kue Tradisional Saat Hari Idul Fitri Tiba Di Kampung Halaman
Bagaimana cara membuatnya? Berikut adalah ulasan lengkap untuk membuat kue sus cokelat dan kue sus vanilla yang lembut dan memanjakan lidah.
Bahan Kue Sus
Sebelum memulai membuat aneka resep kue sus, Anda bisa menyiapkan beberapa bahan. Berikut adalah beberapa bahan yang dibutuhkan :
- Blueband 125 gram.
- Tepung Terigu 150 gram.
- Gula Pasir.
- Garam.
- Telur Ayam 4 Butir.
Bahan Vla Kue Sus
Selain bahan-bahan di atas, Anda juga membutuhkan beberapa bahan tambahan lainnya untuk membuat vla. Berikut adalah beberapa bahan-bahan yang dapat disiapkan untuk membuat vla kue sus :
- Gula Pasir 75 gram.
- Kuning Telur Ayam 2 Butir.
- Tepung Maizena 50 gram.
- Susu Vanilla 500 ml.
- Susu cokelat 500 ml.
Jika Anda hanya ingin membuat kue sus vanilla, maka Anda hanya butuh menyiapkan susu vanilla. Begitupun sebaliknya, siapkan susu cokelat jika Anda hanya ingin membuat kue sus cokelat. Namun, Anda juga bisa menyiapkan susu vanilla dan cokelat jika ingin membuat kedua rasa.
Langkah Membuat Kue Sus
Setelah seluruh bahan-bahan siap, maka kini saatnya untuk membuat aneka resep kue yang sangat lezat. Untuk mendapatkan kue sus yang lezat, maka Anda bisa mengikuti beberapa langkah berikut :
1. Membuat Kue Sus
Untuk langkah pertama, Anda bisa mencoba untuk membuat adonan kue sus terlebih dahulu. Pertama, panaskan oven pada suhu 200 derajat Celsius. Seraya menunggu oven, Anda bisa lanjut memasak campuran gula, garam, Blueband, dan air hingga mendidih. Setelah itu, masukan pula tepung terigu ke dalamnya. Aduk hingga kalis. Jika sudah, maka Anda bisa menuangkannya ke dalam mangkuk dan didinginkan.
Kedua, Anda bisa memasukan telur ayam ke dalam adonan yang sudah dingin tersebut secara perlahan seraya dikocok halus. Aduklah terus hingga telur merata dengan adonan. Langkah berikutnya untuk membuat aneka resep kue sus adalah dengan menuangkan adonan tersebut ke dalam plastik segitiga. Jangan lupa untuk menyiapkan loyang yang sudah diolesi mentega dengan rata dan ditaburi tepung agar tidak lengket. Jika sudah, Anda bisa menyemprotkan adonan kue sus ke atas loyang tersebut. Setelah siap, pangganglah kue sus ke dalam oven dengan suhu yang sudah disiapkan, yakni 200 derajat Celsius. Panggang selama 40 menit secara utuh. Jika sudah matang, dinginkan selama beberapa menit seraya menunggu vla siap.
2. Membuat Vla Vanilla/Cokelat
Seraya menunggu kue sus matang, Anda bisa mencoba untuk membuat vla. Pertama, Anda bisa mencairkan tepung maizena dan susu sebanyak 200ml. Lalu, campurkan dengan vanili dan kuning telur. Campur seluruh bahan tersebut hingga merata. Di lain sisi, Anda bisa mencampurkan susu dan tepung dan kocok halus. Kemudian, kedua bahan tersebut dicampurkan Selanjutnya, didihkan kembali gua pasir dan susu sebanyak 300 ml dan aduk merata dengan campuran maizena sebelumnya. Setelah mendidih dan didinginkan, Anda bisa memasukan vla tersebut ke dalam kue sus sebagai aneka resep kue spesial. Kue sus spesial pun siap disajikan. Sangat mudah, bukan?