Suplemen fitness merupakan suplemen yang digunakan untuk menambah stamina serta daya tahan tubuh terutama jika anda sering berlatih kebugaran. Suplemen fitness banyak sekali digunakan dengan tujuan untuk membentuk tubuh atau badan. Ada banyak sekali jenis-jenis suplemen fitness yang saat ini beredar di pasaran. Dengan banyaknya suplemen yang ada di pasaran, hal pertama yang harus anda ketahui adalah fungsi dari masing-masing suplemen tersebut. Selain itu anda juga harus mengetahui jenis beserta kegunaan dari suplemen tersebut.
Pemilihan suplemen yang tepat tentu akan berimbas baik bagi tubuh anda. sebaliknya jika anda memilih
suplemen secara sembarangan, maka tidak menutup kemungkinan anda bisa mengalami hal-hal yang tidak diinginkan. Konsumsi suplemen secara rutin dipercaya mampu membantu anda membentuk tubuh. Berikut adalah beberapa jenis suplemen fitness beserta kegunaanya yang harus anda ketahui.
Gainer
Gainer merupakan suplemen fitness yang terbuat dari komposisi yang lumayan komplit. Suplemen jenis ini merupakan pilihan yang tepat bagi anda yang ingin menambah berat badan anda atau dengan kata lain disebut dengan bulk. Gainer kebanyakan terbuat dari karbohidrat, protein serta kalori yang cukup tinggi. Karbohidrat digunakan sebagai sumber energy, dan protein digunakan untuk membentuk otot tubuh anda terutama ketika anda sedang melakukan work out.
BCAA
BCAA merupakan suplemen yang harus diminum sesaat setelah melakukan latihan atau suplemen yang biasa digunakan untuk pemulihan energi. Suplemen jenis ini juga sering sekali dikonsumsi terutama setelah melakukan latihan-latihan yang berat. Di samping itu, BCAA ternyata juga sangat bermanfaat untuk mencegah penyusutan otot dalam jangka waktu yang relative lebih panjang.
Creatine
Creatine merupakan suplemen yang sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi sebelum melakukan latihan kebugaran. Suplemen creatine ini bermanfaat untuk menyalurkan energi ke seluruh otot tubuh. Suplemen jenis ini sangat cocok terutama jika anda merasa kekurangan energy. Dikarenakan creatine mampu menyuplai energy, maka akan sangat baik untuk mengkonsumsinya sebelum berlatih. Creatine merupakan salah satu suplemen dengan komposisi yang cukup lengkap.
Fat burner
Fat burner merupakan suplemen fitness yang paling direkomendasikan terutama jika anda memiliki badan dengan bobot berlebih. Fat burner membantu anda mengurangi berat badan dengan alami serta membakar lemak. Latihan kardio secara rutin tentu akan sangat membantu jika dibarengi dengan konsumsi suplemen jenis ini.
Whey protein
Whey protein merupakan protein utama yang biasanya terkandung dalam segelas susu. Di dalam whey protein terdapat protein minor dan protein mayor dengan dosis yang lumayan tinggi. Suplemen jenis ini merupakan suplemen yang sangat tepat dikonsumsi terutama setelah work out. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan otot anda yang lelah akan terisi kembali oleh whey protein yang anda konsumsi. Whey protein juga berfungsi untuk membentuk masa otot anda lebih kuat dan juga besar. Itulah beberapa suplemen yang sangat berkhasiat jika dibarengi dengan latihan fitness yang tepat. Akan tetapi, sebelum mengkonsumsi suplemen-suplemen tersebut, ada baiknya anda membaca dosis yang dianjurkan serta kontra indikasi yang ada dalam setiap kemasan. Selain itu, konsumsi suplemen yang tepat juga akan bermanfaat bagi kebugaran tubuh anda. disamping itu, sebelum mengkonsumsi suplemen, anda sebaiknya juga mengetahui kegunaan-kegunaan serta manfaat-manfaat suplemen tersebut bagi anda. jangan sembarangan mengkonsumsi suplemen karena bisa menyebabkan efek samping yang akan berbahaya bagi tubuh anda. kenali tiap manfaat dan kegunaan suplemen sebelum mengkonsumsi suplemen fitness yang anda inginkan serta sesuai dengan kebutuhan anda.